Uang Sebagai Sarana Manajemen

Bagaimana mungkin sebuah organisasi atau perusahaan beroperasi jika tidak memiliki uang Uang Sebagai Sarana Manajemen

Bagaimana mungkin sebuah organisasi atau perusahaan beroperasi jika tidak memiliki uang? Menjadi hal yang mustahil jika organisasi atau perusahaan beroperasi tanpa memiliki dan memakai uang. Hal itu menjadikan uang tidak terpisah dari unsur manajemen lainnya, sama pentingnya dengan unsur manajemen lainnya.

Uang memiliki peran yang krusial dalam sistem manajemen. Uang berfungsi sebagai alat tukar untuk menjamin kesejahteraan manusia, pengadaan material, pengadaan peralatan dan perlengkapan kerja, sebagai modal, dan lainnya.

Organisasi memerlukan uang yang cukup untuk mendanai berbagai kegiatannya. Dalam fungsi perencanaan, organisasi harus menentukan berapa besar dana yang dibutuhkan untuk menjalankan rencana. Sedangkan bagi organisasi berorientasi keuntungan, harus menetapkan besaran keuntungan yang menjadi target agar bisa bertahan dalam dunia bisnis.

Karena peranan uang dalam manajemen menjadi begitu penting, maka para ahli merumuskan sebuah cabang ilmu manajemen yang khusus untuk menangani keuangan organisasi, yaitu ilmu manajemen keuangan.



Sumber https://www.studimanajemen.com/
LihatTutupKomentar